Kapolwil, “Arus Mudik” Pagar Betis Pasar Tumpah

METRO CIREBON, SUMBER - Ditakutkan arus mudik, pada H-10 lebaran, nampaknya Polwil cirebon mencegah terjadinya kemacetan disekitar titik rawan macet, seperti pasar tumpah, Sehingga Polwil Cirebon akan menempatkan sistem pagar pembatas jalan dan dengan menempatkan personil kepolisian satu jam sebelum pelaksanaan pasaran dimulai

Rencana yang akan diterapkan Polwil, pagar betis disejumlah jumlah pasar tumpah, ditegaskan Kapolwil Cirebon Kombes Drs. Tugas Dwi Aprianto ketika berada di Pospol Losari, Senin (7/9). “Khusus di pasar tumpah kita akan berlakukan system pager betis. Nanti akan ada petugas polisi yang kita tempatkan disana satu jam sebelum pasaran,” katanya

Ditambahkan, kapolwil, persoalan para pedagang yang menjajakan barang dagangan di pinggir jalur, dan kerap menggunakan bahu jalan. Kondisi ini jelas akan mengganggu laju kendaraan yang melintas di pasar tumpah. Ditambah lagi keberadaan para tukang becak yang juga memarkirkan (ngetem-red) di bahu jalan

Kapolwil juga menyinggung tentang keberadaan jalan tol Kanci-Pejagan yang kini masih dalam proses pengerjaan. Menurutnya, sebelumnya, memang sempat ada rencana jika jalur itu akan difungsikan sebagai jalur alternatif menuju Jawa Tengah

“Khusus Tol Kanci-Pejagan masih menunggu koordinasi dari pusat,” tandas Kapolwil. Sementara berdasar hitungan kalender, lebaran Idul Fitri tahun ini jatuh pada 21-22 September, yakni pada hari Senin dan Selasa. Artinya kemungkinan besar arus puncak mudik terjadi pada hari Jumat, Sabtu atau Minggu

Jika pemudik melakukan perjalanan pada hari dan tanggal tersebut, maka bersiap-siap karena akan menghadapi sejumlah pasar tumpah yang ada di jalur Pantura Cirebon, seperti pemudik yang melintas di jalur tengah Pantura (Indramayu-Cirebon) yang melewati Karangampel, akan menemui pasar tumpah Celancang di Kecamatan Suranenggala,
Begitupun kalau pemudik melakukan perjalanan melewati Indramayu-Cirebon melewati Palimanan pada hari Sabtu-nya, akan berbenturan dengan pasar tumpah Tegalgubug.

Pasalnya, pasar sandang terbesar di Asia itu tengah pasaran yang kerap terjadi kemacetan yang sangat panjang. Sedangkan pada hari Minggu pemudik akan menemui gelaran pasar tumpah Palimanan dan Pasar tumpah Pasalaran, Kecamatan Weru Kab. Cirebon@ MOCH MANSUR