Gudang Thiner Dilalap Jago Merah, Satu Tewas Terpanggang

BERITA METRO, KOTA - Sebuah gudang penyimpanan thiner di Kampung Api-Api, Kelurahan Pegambiran, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon Jawa Barat, pada Senin (28/12) sekitar pukul 08.00 wib pagi tadi ludes terbakar

Akibat kejadian tersebut menewaskan seorang pekerja yang diduga masih di bawah umur terpanggang di dalam gudang, dan seisi gudang ludes yang mengakibatkan kerugian hingga ratusan juta rupiah

Hingga kini korban yang belum teridentifikasi namanya itu masih berada di Rumah Sakit (RS) Gunungjati Cirebon untuk dilakukan otopsi. Pihak kepolisian yang datang ke lokasi kejadian pun langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP)

Menurut saksi mata Ciptoyo, warga disekitar lokasi, kejadian itu sangat cepat. Bahkan ketika dia keluar rumah, api sudah besar dan melahap semua isi gudang, yang di dalamnya terdapat puluhan drum thiner, sebuah sepeda motor serta satu sepada angin

Diperkirakan, usaha yang dimiliki Ferdi ini mempekarjakan 8 orang, yanga diantaranya masih berada dibawah umur. Dan saat kejadian ada 3 pekerja yang sudah masuk, sehingga ada dugaan korban yang tewas terpanggang itu bernama Iwan yang berumur sekitar 10 tahun

Kapolresta Cirebon AKBP Ary Laksamana Wijaya ketika dikonfirmasi dilokasi kejadian mengungkapkan, pihaknya belum mengetahui pasti identitas korban, karena kondisinya sudah sangat gosong. Namun untuk meastikannya, korban pun langsung dibawa ke rumah sakit

Sebagai bentuk upaya penyelidikan, pihaknya sudah membawa, Ferdi, pemilik usaha untuk dimintai keterangan terkait dengan kegiatan usaha yang telah merenggut korban jiwa tersebut

“Pemiliknya sudah kita mintai keterangan, sejuah ini memang belum dipastikan penyebab terjadinya kebakaran tersebut,” tegas kapolresta Cirebon ini, ungkap kapolresta@ Nasimin