Kepala Sekolah Diminta, Tidak Bermain Proyek

METRO CIREBON – Pelantikan Pejabat di Lingkungan Pemerintah Daerah (Pemkab) Cirebon yang dilakukan oleh Drs. H. Dedi Supardi, MM terhadap para Kepala Sekolah yang terletak di Wilayah Timur, acara tersebut hadir pula H. Ason Sukarsa (Wakil Bupati), Drs. H. Nuriyaman Noviyanto, MM (Sekda), Drs. H. Zaenal Abidin Rusyamsi, (Kepala BKD) dan Drs. H. Dudung Mulyana, MM serta Muspika Kec. Sindang laut Kab.Cirebon Jawa Barat, yang bertempat di Gedung Sanggar Bina Harja Lemahabang, belum lama ini

Bupati Cirebon meminta, kepada seluruh Kepala Sekolah (KS-red) baik yang baru dilantik maupun yang baru dikukuhkan agar tidak semata-mata setelahnya dilantik tidak mencermintan seorang sosok bagi masyarakat di daerahnya apalagi bermain dengan proyek, baik proyek Role Sharing maupun DAK, BOS dan yang lainnya

Jabatan yang diberikan bagi Kepala Sekolah yang baru dilantik ini adalah tugas atau beben yang sangat berat, maka bekerjalah sesuai dengan porsinya apa yang diamanatkan sumpah jabatan, dari 1000 pejabat eselon III dan IV yang dilantik, maka pendidikan di tahun sebelumnya hampir mencapai 70 hingga 80 persen, maka kami mengharapkan untuk tahun sekarang harus terrcapai hingga 100 persen, tandas Bupati

Dedi Seraya menambahkan, kami sebagai Exekutif sangat peduli sekali dengan dunia pendidikan terutama dunia pendidikan keagamaan yang masih minim dicintai masyarakat Cirebon, oleh karenanya untuk meningkatkan mutu dan kualitas baik di dunia pendidikan pormal maupun keagamaan yang mana kab. Cirebon mampu mewujudkan manusia-manusia yang tangguh dan mempunyai akhlaq yang baik

Dimana pada tahun 2005 lalu, Pemkab.Cirebon merasa malu dengan kualitas pendidikan yang sangat rendah, dimana pendidikan di tingakat jawa Barat mendapatkan rangking ke 24, sedangkan pada tahun yang lalu kami merasa bangga dengan mendapatkan rangking ke 10 di tingkat SMP dan rangking 11 di tingkat SMU, tingkat Jawa Barat, itu semua hasil kerja keras bagi Kepala Dinas Pendidikan maupun Pejabat di lingkungan Pemerintah daerah yang solid

“Kami,berharap kepada seluruh Kepala Sekolah di Kab. Cirebon jangan sekali-kali bermain proyek apapun baik bantuan dari pusat, Provinsi maupun Pemerintah Daerah, dikarenakan pada tahun sekarang bantuan pendidikan sebesar Rp. 25 Milyar, diperuntukan bagi 125 Gedung Sekolah yang siap dibangun, bantuan yang diterima bagi sekolah sebesar Rp. 200 hingga 250 jura, ungkap Dedi Supardi @ MOCH. MANSUR