Petinju Kab. Cirebon, Gondol 9 Medali, Kualifikasi Porda Jabar

METRO CIREBON, SUMBER - Bupati Cirebon Drs, H, Dedi Supardi, MM menargetkan dalam babak kualifikasi tinju Pekan Olahraga Daerah (Porda) ke XI/2010 di kabupaten Cirebon, untuk meraih juara umum, akhirnya kesampaian.Dalam partai final belum lama ini yang diselenggarakan di GOR Ranggajati Sumber, meraih 9 medali dengan klarifikasi 4 emas, 3 perak dan 2 perunggu

Dedi Supardi, dalam sambutannya, menyampaikan terhadap Deni Agustin SE, selaku pemerintah daerah kabupaten cirebon dirinya sangat berterima kasih kepada semua pihak atas terselenggaranya acara even tersebut.”Alhamdulillah semua tanpa hambatan,dengan adanya kesempatan Kabupaten Cirebon jadi tuan rumah saya bangga.Apalagi Kabupaten Cirebon menjadi juara umum,”ujarnya”

Sementara itu,ketua umum Pertina Kabupaten Cirebon, Hengky, merasa puas anak-anak binaanya Maman S meraih juara umum.”Sebagai pengurus yang baru di bentuk,hasil ini patut kit syukuri. Semoga tetep menjadi tauladan bagi pembelajaran dari kekurangan–kekurangan yang sekarang sudah kami lakukan, tandasnya

Dengan kesuksesan menggelar babak kualifikasi Porda XI/2010, Kab. Cirebon menurut rencana akan menjadi tuan rumah kejurnas tinju. Kab.Cirebon sungguh luar biasa, banyak petinju yang akan bikin kejutan. Kami, akan mengajukan ke Pemerintah Kab. Cirebon sebagai tuan rumah Tinju tingkat Nasional, ”ungkap Hengky

Untuk prestasi Kab. Cirebon semakin lengkap dengan diraihnya gelar petinju terbaik seperti Reiverson di kelas 60 kg putera.Acara penutupan dihadiri jajaran pengurus Pengda Pertina (Persatuan Tinju Amatir Indonesia),pengurus Pertina Kabupaten Cirebon, pengurus KONI Kabupaten Cirebon serta anggota dewan Kabupaten Cirebon@ NASIMIN